Sunday 26 November 2017

Pengenalan fungsi menu dashboard pada blogspot

Tentunya setelah membuat blog, kita akan menemukan sebuah dashboard yang bisa kita gunakan untuk mengelola konten dan konfigurasi lainnya pada halaman blog.


Untuk itulah tidak ada salahnya, kita berkenalan dengan fungsi-fungsi apa saja yang terdapat didalam dashboard blog tersebut agar kita bisa menggunakannya secara maksimal. Apalagi jika kita masih baru atau pertama kali menggunakan fasilitas dari blogspot tersebut.

Pada dashboard blog sendiri terdiri dari beberapa item menu, fungsinya adalah untuk membantu konfigurasi pada blog yang kita miliki.



Untuk mengetahui menu apa saja yang ada, pertama-tama, silahkan Anda buka halaman dashboard blog milik Anda terlebih dahulu untuk menyamakan posisi menu yang tersedia dengan penjelasan di bawah ini.

1. POS

Menu ini berisi daftar isi dari postingan artikel yang sudah kita buat, melalui menu ini juga kita bisa menambahkan artikel baru yaitu melalui menu Entri baru.

Dimana pada menu Entri baru ini kita dapat melakukan pembuatan sebuah artikel dengan berbagai atribut seperti menambahkan gambar, video, link, dan lain sebagainya.

2. STATISTIK

Fungsinya adalah memonitoring tingkat jumlah pengunjung yang mengunjungi blog kita, Baik jumlah trafik, sumber lalu lintas, media yang di gunakan pengunjung dan detail lainnya. Intinya dengan memanfaatkan informasi tersebut bisa kita gunakan untuk bahan referensi peningkatan mutu dari blog yang kita miliki.

3. KOMENTAR

Menu ini berisi daftar komentar yang telah di tuliskan oleh pengunjung. disini kita bisa melakukan pengelolaan terhadap komentar tersebut, seperti penghapusan misalnya jika kita tidak menyetujui komentar yang di terbitkan oleh pengunjung atau kita anggap sebagai spam.

4. KAMPANYE

Kampanya adalah menu yang berfungsi jika kita ingin mengiklankan atau mempromosikan blog kita untuk meningkatkan trafik blog melalui bantuan google / beriklan, layanan ini tidak gratis dan berbayar tentunya.

5. TATA LETAK

Fungsinya adalah melakukan pengaturan posisi dari widget yang tersedia tanpa membongkar halaman coding / program. Mulai dari pengaturan favicon, Icon web, settingan jumlah artikel dan lain sebagainya dalam bentuk widget.

6. TEMA

Berfungi untuk melakukan penggantian template pada blog, atau melakukan pengeditan kode / script blog itu sendiri secara manual. Untuk melakukan pengedita script diperlukan sedikit pemahaman mengenai html dan css jika ingin melakukan perombakan isi coding tersebut atau setidaknya mengikuti panduan-panduan yang tersedia di internet. karena jika kita tidak mengerti sama sekali, bisa mengakibatkan bentuk template rusak dan efek negatif lainnya yang tidak kita inginkan.

7. SETELAN

Menu ini berisi beberapa sub menu lainnya seperti pengaturan dasar, pos, komentar, berbagi, email, dan lain lain. yang inti dari fungsinya adalah untuk mengatur settingan secara umum pada sebuah blog seperti melakukan pengaturan bahasa, jumlah postingan, penggantian domain menjadi TLD (Top Level Domain) dan lain sebagainya.

Selain menu tersebut ada dua menu lagi yang berada pada pojok kiri bawah yaitu menu Daftar Bacaan dan Bantuan. Isi dari menu daftar bacaan adalah tentang list blog yang ingin kita follow jika kita tertarik pada blog tersebut, sedangkan isi dari menu bantuan adalah menu yang berisi informasi mengenai beberapa panduan dasar dalam pengoperasian blog itu sendiri.

Itulah beberapa gambaran dari menu utama yang bisa di gunakan dalam melakukan konfigurasi atau pengoperasian blog melalui dashboard admin. di artikel selanjutnya akan kita bahas mengenai fungsi-fungsi dari menu tersebut secara detail untuk bisa memaksimalkan fungsi tersebut.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments